Inilah kenyataan kehidupan dibawah matahari untuk segala sesuatu ada waktunya seperti tertulis dalam kitab Pengkhotbah pasal 3 menjelaskan demikian. Dari ungkapan tersebut ada makna tersirat bahwa manusia memiliki batasan waktu di bumi ini, bila waktu sudah habis maka tidak ada kesempatan lagi untuk memutarbalikkan waktu yang telah hilang. Tuhan Yeshua juga sudah memperingatkan bahwa menjelang kedatangan-Nya bumi akan dipenuhi dengan berbagai kekacauan, ini sangat berbanding terbalik dengan nubuat para pendeta bahkan yang mengaku nabi sekalipun yang mengatakan kelimpahan bagi negara Indonesia yang akan menjadi sentral pangan dan ekonomi, pintu tembaga akan hancur dan berkat bangsa-bangsa mengalir. Tidakkah anda curiga ? Mereka yang bernubuat seperti ini mungkin memakai kitab versi keinginan daging yang sudah di modifikasi oleh roh yang menentang Kristus. Merekalah nabi palsu yang seolah-olah mengenal dan berbicara mendapat pesan dari Tuhan Yeshua dan Tuhan Yeshua sudah mengingatkan waspadalah supaya kamu jangan disesatkan. (Lukas 21:8)
Lukas 21 : 7 - 38 silahkan anda baca untuk mengetahui betapa seriusnya Tuhan Yeshua memperingatkan dan memberi nasehat supaya kita berjaga-jaga. Tuhan Yeshua juga mengatakan lihat dan perhatikan tanda yang berlaku terhadap Yerusalem bahwa waktu yang diberikan kepada bangsa Israel untuk bertobat sudah habis dan tempatnya akan hancur, tinggal reruntuhan (Lukas 21:20). Jika kesempatan habis tinggal waktunya Elohim menjatuhkan hukuman atasnya melalui penindasan bangsa-bangsa lain. Nabi palsu dan golongan pendeta gereja fanatik Israel akan menubuatkan kebalikan dari yang Tuhan Yeshua katakan, mereka akan berkata "Oh Israel biji mata Tuhan pasti akan di lindungi, pasti akan dijaga, siapa melawan bangsa ini maka akan dihancurkan Tuhan, siapa melindungi bangsa ini maka Tuhan akan memberkatinya." Sadarlah saudaraku, bukan waktunya anda mendukung gerakan aksi zionis Israel untuk terus berperang, doakan supaya bangsa ini bertobat menerima Yeshua sebagai Tuhan & Juruslamat sebelum kesempatan waktu yang diberikan Tuhan berakhir.
Karena penolakan bangsa Israel terhadap Yeshua maka terbukanya kesempatan bagi bangsa-bangsa lain untuk mendengarkan Injil Yeshua Hamasiach. Berjuta-juta orang menerima Injil Keselamatan ini, tapi kesempatan untuk mendengarkan Injil Kristus juga ada batas waktunya. Habisnya waktu itu akan terjadi ketika Kristus datang dengan penuh kekuasaan dan kemuliaan. Bumi penuh bencana, malapetaka, dan kekacauan. Pada puncaknya bumi beserta segala isinya akan musnah dan diganti dengan langit dan bumi yang baru (Lukas 21:33). Pada waktu itulah kesempatan manusia untuk mendengar Injil sudah tertutup dan penghakiman dimulai. Mulailah serius memperkarakan keselamatan jiwamu apakah engkau akan tersiksa kekal di neraka atau engkau layak diterima di Kerajaan Sorga. Sebab untuk segala peringatan ini Tuhan Yeshua juga memberitahukan nasehat bagaimana kita menghadapi hari-hari akhir ini.
Lukas 21:34 (TB) "Jagalah dirimu, supaya hatimu jangan sarat oleh pesta pora dan kemabukan serta kepentingan-kepentingan duniawi dan supaya hari Tuhan jangan dengan tiba-tiba jatuh ke atas dirimu seperti suatu jerat." Inilah yang Tuhan Yeshua nasehatkan kepada kita :
# Pertama : Tidak cukup hanya sebatas memiliki moral baik tentu karena umat Kristen jarang mabok berpesta membunuh mencuri berzinah tapi kalau masih umat Kristen seperti ini dia tidak selamat.
# Kedua : Untuk memiliki kekudusan maka jagalah diri dengan tidak mengikuti arus dunia dan segala kesibukan kepentingan duniawi. Supaya engkau layak memiliki Pakaian Pesta Sorgawi yang Putih Cemerlang tak bernoda, dari kebenaran Firman Tuhan ini menunjukan bahwa menjadi pengikut Tuhan Yeshua yang bisa masuk ke dalam Kerajaan-Nya, tidak mudah, harus berjuang memiliki kesucian hidup sesuai standart Tuhan.
Mari berbenah diri dan jangan merasa menjadi umat Pemenang sebelum anda tahu perjuangan yang harus dilakukan setelah menjadi pengikut Kristus Matius 22:14 (TB) "Sebab banyak yang dipanggil, tetapi sedikit yang dipilih."
Salam Maranatha.
Tuhan Yeshua memberkati.
Mith & Grace